Biaya pembuatan PT PMA adalah hal yang perlu Anda ketahui sebelum mendirikan perusahaan tersebut di Indonesia. Perusahaan PMA sangat mengandalkan investor sebagai sumber modalnya. 

Keuntungan mendirikan PT PMA adalah bisa menciptakan lapangan pekerjaan yang besar sehingga kesejahteraan masyarakat Indonesia semakin meningkat. Peran PT PMA sangat besar bagi perekonomian dan pembangunan negara. 

Sekilas Tentang PT PMA 

PT PMA adalah singkatan dari PT Penanaman Modal Asing yaitu perusahaan dengan bentuk perseroan dan membuka kesempatan bagi WNI serta WNA untuk menaruh modal saham. Dengan begitu, pemilik saham PT PMA sebagian atau seluruhnya dari pihak asing. 

Persyaratan pendirian PT PMA di Indonesia sudah dijelaskan dalam Undang-undang Nomor 25 Tahun 2007 pasal 1 mengenai Penanaman Modal/UUPM. Berdasarkan persyaratan tersebut syarat pembuatan PT PMA harus di Indonesia. 

Contohnya adalah perusahaan PMA Belanda di Indonesia, Jepang, Amerika, dan berbagai negara lainnya. Pembentukan PT harus sesuai dengan prosedur hukum di Indonesia sehingga pendiri maupun pemilik saham harus mematuhinya. 

Keuntungan Mendirikan PT PMA di Indonesia 

Apabila Anda ingin mendirikan perusahaan ini di Indonesia sebaiknya bekerja sama dengan jasa pembuatan PT PMA profesional. Namun sebelum itu ketahui dulu apa saja keuntungan membangun PT PMA di Indonesia.

1.Sumber Daya Alam Melimpah 

Indonesia memiliki sumber daya alam yang melimpah sehingga mampu menarik minat investor untuk berinvestasi. Contohnya di bidang pariwisata, Indonesia memiliki pemandangan alam yang indah sehingga bisa mendatangkan wisatawan mancanegara. 

Bidang lain juga tidak kalah meyakinkan mulai dari perkebunan, pembangunan, pertambangan, dan sebagainya. 

2. Fasilitas Pajak 

Wajib Pajak yang menanamkan modal di bidang usaha akan mendapatkan fasilitas pajak berikut ini. 

  • Pengurangan penghasilan neto dengan persentase maksimal 30% dari jumlah penanaman modal yang dilakukan oleh investor terkait. 
  • Pengenaan Pajak Penghasilan atas dividen sesuai dengan pasal 26 sebesar 10% kecuali jika tarif sesuai perjanjian perpajakan yang ditetapkan lebih rendah. 
  • Memberikan kompensasi kerugian yang lebih lama atau tidak lebih dari 10 tahun. 
  • Penyusutan dan percepatan proses amortisasi.

3. Fasilitas Imigrasi 

Keuntungan berikutnya adalah mendapatkan fasilitas imigrasi dari pemerintah Indonesia berupa:

  • Rekomendasi alih status untuk mendapatkan izin tinggal terbatas menjadi warga dengan izin tinggal tetap. 
  • Rekomendasi alih status dari tinggal kunjungan menjadi izin tinggal terbatas di Indonesia. 
  • Rekomendasi pemberian visa tinggal terbatas menjadi visa pemegang saham. 

4. Bonus Demografi

Jumlah penduduk Indonesia kurang lebih berjumlah 265 juta jiwa dan menjadi salah satu negara dengan jumlah penduduk terbesar di dunia. 

Pada tahun 2020 hingga 2030, Indonesia akan memasuki masa penduduk produktif di usia 15 hingga 64 tahun lebih besar daripada penduduk tidak produktif. Rentang tahun 2020 – 2030 Indonesia diperkirakan memiliki penduduk produktif sekitar 70 persen. 

Tentu saja ini kabar baik bagi pengusaha asing yang ingin menanam modal di Indonesia. Pengusaha asing tinggal mempelajari UU PT PMA dengan baik lalu menentukan akan berinvestasi di bidang apa.  

Biaya Pembuatan PT PMA 

Bagi Anda yang tertarik ingin mendirikan PT PMA di Indonesia perlu mengetahui biaya pendirian PT PMA melalui layanan jasa. Proses pendirian perusahaan akan lebih cepat jika bekerja sama dengan jasa terpercaya. 

Anda bisa memilih salah satu layanan paket pendirian PT PMA berikut ini. 

1.Paket Basic PT 

Biaya: Rp3.990.000 

Fasilitas: Akta, SK Kemenkumham, NIB, Sertifikat Standar, SPPL, Pernyataan K3L, NPWP, SKT, rekening perusahaan, dan stempel perusahaan.

2. Paket Bisnis (PT + VO) 

Biaya: Rp5.790.000 

Fasilitas: Akta, SK Kemenkumham, NIB, Sertifikat Standar, SPPL, Pernyataan K3L, NPWP, SKT, Virtual Office, rekening bank, stempel perusahaan, logo, business account portal, logam mulia.

3. Paket Expert (PT + WEB) 

Biaya: Rp6.850.000 

Fasilitas: Akta, SK Kemenkumham, NIB, Sertifikat Standar, SPPL, Pernyataan K3L, NPWP, SKT, Website, Company Profile, rekening bank, stempel perusahaan, logo, accounting portal, 88 + template legal. 

Setelah mengetahui biaya pembuatan PT PMA di atas apakah Anda tertarik ingin menggunakan jasa profesional? Anda bisa bekerja sama dengan Jasa Pembuatan PT yang sudah menangani banyak klien dengan beragam pilihan paket.